RESEP MASAKAN PERKEDEL TEMPE RAWIT MERAH
Bahan:
- 250 gram tempe, kukus, haluskan
- 1 sdm tepung kanji
- 2 sdm air
Haluskan:
- 3 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 5 buah cabai rawit merah
- 2 lembar daun jeruk nipis, iris terlebih dahulu
- 2 buah cabai merah, buang bijinya
- ½ sdt garam
- Penyedap jika suka
Cara Membuat Resep Masakan Perkedel Tempe Rawit Merah:
- Campur tempe dengan tepung kanji dan air. Aduk rata. Ambil 1 sendok makan adonan, lalu pipihkan. Sisihkan.
- Panaskan minyak, goreng tempe sampai kuning kecokelatan dengan api sedang. Angkat, sajikan hangat dengan saus sambal.
Untuk 4 porsi