RESEP MASAKAN PEPES KEMBUNG
Bahan:
- 1 kg (4 ekor) ikan kembung
- 3 sendok makan air jeruk nipis, campur dengan 1 sendok teh garam
- 6 batang serai, ambil bagian putihnya, iris kecil-kecil
- 100 gram daun kemangi
- 6 batang daun bawang, potong-potong 2 cm
- 2 buah (200 gram) tomat, iris-iris
- 1 sendok makan minyak goreng
- Daun pisang untuk membungkus
Bumbu yang dihaluskan:
- 10 buah cabai merah besar
- 10 garam cabai rawit
- 15 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 8 butir kemiri
- 30 gram jahe
- 8 cm kunyit
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok makan gula merah iris halus
- 1 sendok makan air asam jawa (pekat)
Cara Membuat Resep Masakan Pepes Kembung:
- Bersihkan ikan, buang isi perutnya, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan sedikitnya 25 menit.
- Campur bumbu halus dengan serai, daun kemangi, daun bawang, tomat dan minyak goreng, aduk hingga rata.
- Masukkan ikan, aduk rata dengan bumbu. Biarkan beberapa menit.
- Ambil selembar daun pisang, taruh seekor ikan berbumbu di atasnya, bungkus dan semat ujungnya dengan lidi. Lakukan hingga ikan dan bumbu habis.
- Kukus selama 8 jam dengan api kecil hingga bumbu meresap dan tulang lunak, angkat. Panggang pepes ikan sesaat sebelum disajikan.
Untuk 4-6 orang