Laman

Kuliner Indonesia: RESEP KUE GANDASTURI


RESEP KUE GANDASTURI

Bahan:

  1. 200 gram kacang hijau
  2. 600 ml air untuk merebus
  3. 150 gram gula merah, iris
  4. ½ sdt garam
  5. 125 gram tepung terigu
  6. 125 gram tepung beras
  7. ½ sdt vanili
  8. 1 butir telur, kocok lepas
  9. 250 ml santan sedang
  10. Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Resep Kue Gandasturi:


  1. Rendam kacang hijau selama 2 jam, lalu rebus sampai empuk. Masukkan gula merah dan garam. Aduk sampai agak kering. Angkat dan dinginkan.
  2. Ambil 1 sendok makan adonan. Bentuk bulat, lalu pipihkan. Sisihkan.
  3. Campur terigu, tepung beras, vanili, dengan telur. Beri santan dan aduk sampai menjadi adonan licin.
  4. Celupkan kacang hijau ke dalam adonan, lalu goreng dalam minyak panas sampai kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.

Hasil: 25 buah

Tip: Bila menginginkan gandasturi yang agak renyah, kurangi jumlah tepung terigunya. Gantikan dengan tepung kanji dalam jumlah yang sama.