Laman

Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN KALIO BEBEK


RESEP MASAKAN KALIO BEBEK


Bahan:

  1. 1 ekor bebek, potong 8 bagian
  2. 1 butir jeruk, ambil airnya
  3. 3 sdm minyak untuk menumis
  4. 3 buah asam kandis
  5. 3 cm jahe, memarkan
  6. 3 cm lengkuas, memarkan
  7. 1 lembar daun kunyit, ikat simpul
  8. 4 lembar daun jeruk
  9. 3 tangkai serai, memarkan
  10. 3 lembar daun salam
  11. 1 butir jeruk nipis
  12. 800 ml santan dari 1 butir kelapa
  13. 100 ml air

Haluskan:

  1. 12 buah cabai merah keriting
  2. 6 siung bawang putih
  3. 8 butir bawang merah
  4. 1 sdt kunyit, haluskan
  5. 1 sdt ketumbar
  6. ¼ sdt jintan
  7. 1 sdt lada
  8. 1 ½ sdt garam secukupnya
  9. ½ sdt gula pasir
  10. Penyedap jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Kalio Bebek:

  1. Lumuri potongan bebek dengan air jeruk nipis, sisihkan
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. tambahkan, asam kandis, jahe, lengkuas, daun kunyit, daun jeruk, serai, dan daun salam
  3. Tuang santan dan air, aduk sampai mendidih. Masukkan bebek, masak sampai bumbu meresap dan daging empuk. Angkat

Untuk 4 porsi