Laman

Resep Bunda: RESEP MAKANAN ROTI PANGGANG TUNA MOZZARELLA



RESEP MAKANAN ROTI PANGGANG TUNA MOZZARELLA


Bahan:

10 lembar roti tawar

150 gram ikan tuna kalengan

2 sendok the air jeruk lemon

100 gram keju mozzarella, parut

3 sendok makan acar mentimun, cincang kasar

125 gram mentega

75 gram keju mozzarella, iris tipis memanjang

Peterseli secukupnya, cincang


Cara Membuat Resep Makanan Roti Panggang Tuna Mozzarella :

  1. Tiriskan ikan tuna kaleng, suwir-suwir. Beri air jeruk lemon, aduk-aduk. Masukkan acar mentimun, keju parut. Aduk rata. Tumis dengan mentega.
  2. Siapkan 5 lembar roti tawar, oleskan campuran ikan tuna di atas setiap permukaan roti, tekan agar rapat.
  3. Taruh 2 iris keju mozzarella, masukkan ke dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dahulu, 160 derajat Celcius, 15 menit hingga keju meleleh, angkat.
  4. Tata di piring roti, beri peterseli di atasnya. Hidangkan.

Untuk 5 porsi


Aneka Jajanan: RESEP KUE BANGKIT JAHE


RESEP KUE BANGKIT JAHE

Bahan:

  1. 2 butir telur
  2. 100 gram gula pasir
  3. ½ sdt garam
  4. 150 gra gula merah, iris halus
  5. ½ sdt bubuk kayu manis
  6. 50 gram jahe bubuk
  7. 250 gram kelapa parut kering
  8. 150 gram tepungberas
  9. 100 gram tepung arrowroot

Cara membuat resep kue Bangkit Jahe:

  1. Kocok telur, gula, dan garam sampai kental. Tambahkan gula merah, kocok lagi
  2. Masukkan jahe bubuk, kayu manis, jahe, kelapa parut dan tepung beras arrowroot. Aduk rata
  3. Ambil 1 sdm adonan. Bentuk bulat gepeng. Taruh diloyang yang sudah dipoles mentega
  4. Oven 170°C selama 20 menit sampai matang

Resep Bunda: RESEP MASAKAN KUETIAU GORENG BUMBU TAOSI


RESEP MASAKAN KUETIAU GORENG BUMBU TAOSI

 

Bahan-bahan:

a.    450 gram kuetiau

b.    4 sendok makan minyak goreng

c.    1 buah bawang bombay, iris halus

d.    2 siung bawang putih, cincang halus

e.    2 iris jahe segar, cincang halus

f.     225 gram paprika hijau, kuning, merah, buang biji, iris panjang

g.    350 gram daging sapi, iris tipis

h.    3 sendok makan taosi, bilas air hangat, tiriskan, cincang

i.      2 sendok makan soy sauce

j.     2 sendok makan saus tiram

k.    1 sendok makan saus cabai taosi

l.      1 sendk makan maizena

m.  120 ml air

n.    2 batang daun bawang, iris halus

o.    2 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus untuk garnish

 

Cara Membuat Resep Masakan Kuetiau Goreng Bumbu Taosi:

1.    Panaskan separuh minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, jahe, campuran paprika, aduk-aduk. Angkat. Sisihkan.

2.    Panaskan sisa minyak. Masukkan irisan daging sapi, taosi. Aduk-aduk, masak dengan api besar hingga daging matang.

3.    Campur soy sauce, saus tiram, saus cabai taosi dengan maizena dan air. Aduk-aduk. Tuang wajan. Masukkan campuran bawang. Aduk-aduk.

4.    Masukkan kuetiau. Aduk rata dengan api sedang sampai kuetiau panas. Tambahkan bumbu jika perlu.

5.    Sajikan segera dengan ditabur irisan daun bawang dan cabai.

Untuk 4 porsi


Kuliner Unik: RESEP MASAKAN BOTOK IKAN ASIN


RESEP MASAKAN BOTOK IKAN ASIN

Bahan:

  1. 250 gram ikan asin jambal, goreng
  2. ¼ butir kelapa muda, parut
  3. 100 gram kacang polong
  4. 2 lembar jamur kuping, rendam, iris tipis
  5. Daun pisang secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:

  1. 4 siung bawang putih
  2. 5 siung bawang merah
  3. 4 buah cabai merah
  4. 1 potong tipis lengkuas
  5. Garam, gula pasir, dan merica secukupnya

Cara membuat resep masakan Botok Ikan Asin:

  1. Semua bahan dan bumbu yang dihaluskan disatukan
  2. Bagi menjadi 4 bagian
  3. Masing â€" masing bungkus dengan daun pisang
  4. Kukus selama 25 menit
  5. Angkat dari kukusan. Siap dihidangkan

Masakan Kuliner: RESEP KUE LAPIS LEGIT BATIK PESISIR


RESEP KUE LAPIS LEGIT BATIK PESISIR

ADONAN A

Bahan I:

  1. 900 gram (45 butir) kuning telur
  2. 400 gram gula bubuk
  3. ½ sdt vanili bubuk

Bahan II:

  1. 500 gram mentega
  2. 400 gram margarin
  3. 4 sdm susu kental manis, untuk olesan

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 75 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 25 gram susu bubuk

Bahan IV:

  1. 1 sdt pandan pasta
  2. Pewarna merah secukupnya
  3. Pewarna kuning telur secukupnya
  4. 1 sdt talas pasta

ADONAN B

Bahan I:

  1. 350 gram (18 butir) kuning telur
  2. 125 gram gula bubuk
  3. ¼ sdt vanili bubuk

Bahan II:

  1. 200 gram mentega
  2. 150 gram margarin
  3. 2 sdm susu kental manis, untuk olesan

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 15 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 15 gram susu bubuk

Cara membuat resep kue Lapis Legit Batik Pesisir:

ADONAN A

  1. Bahan II: Kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi satu hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga tercampur rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan menggunakan spatula hingga tercampur rata. Bagi adonan menjadi 4, masing â€" masing beri dengan bahan IV dan sisanya biarka putih
  3. Alasi 4 loyang ukuran 22 x 22 x 4 cm, dengan kertas roti. Tuangkan satu sendok sayur adonan kuning, ratakan. Panggang dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah lalu nyalakana api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusu, tuang kembali satu sendok sayur adonan merah diatasnya, ratakan. Panggang dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama seperti tadi hingga menjadi 4 lapis, sebanyak 2 loyang. Begitu juga dengan adonan yang berwarna hijau dan ungu
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali api bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Potong lurus pada adonan kuning menjadi 11 bagian. Lalu adonan hijau dipotong serong menjadi 10 bagian. Susun berlawanan dengan susu kental manis

ADONAN B

  1. Bahan II: Bahan II: Kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi satu hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga tercampur rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan menggunakan spatula hingga tercampur rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian, masing â€" masing untuk lapisan atas dan lapisan bawah
  3. Alasi 4 loyang ukuran 20 x 20 x 7 cm, dengan kertas roti. Tuangkan satu sendok sayur adonan kuning, ratakan. Panggang dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah lalu nyalakana api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusu, tuang kembali satu sendok sayur adonan diatasnya, ratakan. Panggang dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama seperti tadi hingga menjadi 7 lapis. Olesi dengan susu kental manis, masukkan adonan A yang telah disusun lalu tuangkan kembali dengan adonan bagian atasnya selapis demi selapis hingga adonan habis
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali api bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Potong â€"potong, sajikan

Masakan Kuliner: RESEP MASAKAN TELUR PETIS



RESEP MASAKAN TELUR PETIS


Bahan:

10 buah telur rebus, lalu kupas kulitnya

10 buah cabe rawit merah, biarkan utuh

200 ml santan

3 sdm petis atau sesuai selera

2 cm kunyit bakar, iris tipis

2 cm jahe bakar, iris tipis

1 cm temu kunci

1 batang serai

3 lembar daun jeruk

Garam dan gula pasir secukupnya


Bumbu haluskan:

6 buah bawang merah

4 siung bawang putih

3 butir kemiri

1 sendok the merica


Cara Membuat Resep Masakan Telur petis:

  1. Panaskan minyak, goreng telur rebus hingga kulit berubah warna
  2. Tumis bumbu halus, masukkan kunyit, jahe, temu kunci, serai, daun jeruk, aduk-aduk hingga harum
  3. Masukkan petis, santan, garam dan gula pasir. Aduk-aduk lalu masukkan telur, masak hingga kuah mengental
  4. Masukkan cabai rawit merah, didihkan sebentar, angkat

Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN TUMIS KACANG PANJANG TONGKOL


RESEP MASAKAN TUMIS KACANG PANJANG TONGKOL 

Bahan:

  1. 150 gram ikan tongkol
  2. 200 gram kacang panjang, potong-potong
  3. 5 siung bawang putih, iris tipis
  4. 8 bawang merah, iris- iris
  5. 3 cm lengkuas, iris-iris
  6. 3 lembar daun salam
  7. 150 gram jagung manis
  8. 2 papan petai
  9. 2 buah tomat, potong-potong
  10. 5 buah cabai merah besar, iris-iris
  11. 5 buah cabai hijau, iris-iris
  12. 2 sendok teh gula pasir
  13. ¼ sendok teh garam
  14. 3 sendok makan kecap manis
  15. 1 sendok teh penyedap rasa, jika suka
  16. 150 cc air
  17. Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Resep Masakan Tumis Kacang Panjang Tongkol:

  1. Goreng ikan tongkol, suir-suir
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah harum. MAsukkan lengkuas, salam, petai, kacang panjang, jagung, tomat, kecap manis, garam, gula, cabai merah dan cabai hijau, penyedap rasa, air. Aduk-aduk
  3. Masukkan ikan tongkol siur, aduk rata. Hidangkan.

Untuk 5 porsi


Aneka Jajanan: RESEP KUE LAPIS LEGIT KETUPAT


RESEP KUE LAPIS LEGIT KETUPAT

ADONAN

Bahan I:

  1. 500 gram (25 butir) kuning telur
  2. 200 gram gula bubuk
  3. ¼ sdt vanili bubuk

Bahan II:

  1. 250 gram mentega
  2. 150 gram margarin
  3. 2 sdm susu kental manis

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 35 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 15 gram susu bubuk

Bahan IV:

  1. 1 sdt pandan pasta
  2. 1 sdt cokelat pasta

ADONAN B

Bahan I:

  1. 200 gram (25 butir) kuning telur
  2. 100 gram gula bubuk
  3. ¼ sdt vanili bubuk

Bahan II:

  1. 100 gram mentega
  2. 100 gram margarin
  3. 1 sdm susu kental manis

Bahan III (Campur dan Ayak):

  1. 5 gram tepung terigu protein rendah misal, kunci
  2. 5 gram susu bubuk

Cara membuat resep kue Lapis Legit Ketupat:

ADONAN A

  1. Bahan II: kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Tambahkan susu kental manis, kocok kembali hingga rata. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi 1 hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga tercampur rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata. Bagi adonan menjadi 3, masing â€" masing beri dengan bahan IV dan sisanya biarkan putih
  3. Alasi 4 buah loyang ukuran 22 x 22 x 4 cm dengan kertas roti. Tuangkan 1 sendok sayur adonan kuning, ratakan. Panggang dengan api bawah dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah, lalu nyalakan api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusus, tuang kembali 1 sendok sayur adonan hijau diatasnya, ratakan. Panggang kembali dengan suhu170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis. Begitu juga dengan adonan yang cokelat
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali api bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Potong masing â€" masing adonan menjadi 10 bagian, lalu untuk adonan cokelat potong miring hingga menyerupai bentuk segitiga. Susun berbentuk wajik rekatkan dengan susu kental manis

ADONAN B

  1. Bahan II: kocok mentega dan margarin hingga mengembang dan putih. Tambahkan susu kental manis, kocok kembali hingga rata. Sisihkan
  2. Kocok bahan I menjadi 1 hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan II sambil dikocok hingga tercampur rata. Tambahkan bahan III kedalam adonan telur dan mentega sambil diaduk perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
  3. Alasi 2 buah loyang ukuran 24 x 24 x 2 cm dengan kertas roti. Tuangkan 1 sendok sayur adonan, ratakan. Panggang dengan api bawah dengan suhu 170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, matikan api bawah, lalu nyalakan api atas
  4. Tekan â€" tekan adonan dengan alat khusus, tuang kembali 1 sendok sayur adonan hijau diatasnya, ratakan. Panggang kembali dengan suhu170°C selama 10 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Lakukan hal yang sama untuk loyang yang berikutnya (masing â€" masing 2 lapis)
  5. Terakhir matikan api atas, lalu nyalakan kembali api bawah. Panggang kembali selama 10 menit hingga benar â€" benar matang. Angkat dan biarkan dingin
  6. Lapisi adonan A dengan bahan B yang telah diolesi dengan susu kental manis, diamkan. Potong â€" potong, sajikan

Kumpulan Resep: RESEP MAKANAN BOLA ROTI RAJUNGAN


RESEP MAKANAN BOLA ROTI RAJUNGAN

Bahan:

  1. 300 gram daging rajungan
  2. 2 siung bawang putih, cincang halus
  3. 50 gram tepung roti
  4. 1 butir telur
  5. 1 sendok makan kecap inggris
  6. 2 butir telur, kocok lepas
  7. 10 lembar roti tawar, potong dadu kecil
  8. Garam, merica bubuk dan pala bubuk secukupnya
  9. Minyak goreng secukupnya
  10. Saus secukupnya

Cara Membuat Resep Makanan Roti Rajungan :

  1. Campur daging rajungan, bawang putih, tepung roti, telur,kecap inggris, garam bubuk dan pala bubuk. Aduk rata
  2. Ambil satu sendok makan adonan bulatkan. Lakukan hal yang sama hingga bahan habis
  3. Celupkan adonan ke dalam kocokan telur, gulingkan diatas potongan roti tawar
  4. Goreng bola-bola hingga kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan sajikan dengan saus tomat

Hasil 20 buah


Aneka Jajanan: Resep Makanan BISTIK LIDAH



BISTIK LIDAH

Bahan:

-          1 potong lidah sapi (rebus 10 menit, keruk kulit luarnya)

-          500 cc air

-          3 sendok makan butter

-          2 siung bawang bombai, cincang

-          5 siung bawang putih, haluskan

-          ½ sendok teh merica bubuk

-          ½ sendok teh pala

-          5 sendok makan kecap manis

-          1 sendok makan saus tomat

-          3 ruas jari kayu manis

-          1 sendok teh garam

-          3 butir cengkih

-          3 sendok makan saus steak

Cara membuat:

1. Rebus kembali lidah yang sudah dibersihkan hingga lunak

2. Potong serong lidah. Sisihkan.

3. Panaskan butter. Tumis bawang putih, bawang bombai

4. Masukkan lidah, merica, pala, kayu manis, garam, cengkih, kecap manis, saus

    Tomat, saus steak. Aduk rata sampai berubah warna.

5. Beri air secukupnya . Masak sampai empuk dan matang


Wisata Kuliner RESEP MASAKAN KAMBING MASAK NANAS


RESEP MASAKAN KAMBING MASAK NANAS

Bahan:

  1. 400 gram daging kambing, potong dadu
  2. 1 butir bawang bombay, potong dadu
  3. 2 siung bawang putih, cincang kasar
  4. 2 cm jahe, memarkan
  5. 2 buah cabai merah, potong 2 cm
  6. 2 buah cabai hijau, potong 2 cm
  7. 2 sdm kecap inggris
  8. 1 sdt garam
  9. ½ sdt merica
  10. 300 ml kaldu
  11. 100 gram kembang kol, potong kuntumnya
  12. 300 gram nanas, potong dadu
  13. 2 sdm minyak goreng

Haluskan:

  1. 5 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 4 buah cabai merah

Cara Membuat Resep Masakan Kambing Masak Nanas:


  1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, bawang bombay, bawang putih, jahe, cabai merah dan cabai hijau sampai harum.
  2. Masukkan daging kambing. Aduk sampai berubah warna. Beri kecap inggris, garam dan merica. Aduk kembali sampai daging kambing berair.
  3. Tambahkan kaldu sedikit demi sedikit sambil terus dimasak sampai daging empuk.
  4. Masukkan nanas dan kembang kol. Aduk sampai kembang kol matang. Angkat.

Untuk 4 porsi


Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN IKAN MAS BAKAR KECAP


RESEP MASAKAN IKAN MAS BAKAR KECAP

Bahan:

  1. 4 ekor ikan mas, bersihkan
  2. 4 siung bawang putih, haluskan
  3. 2 sdt garam
  4. Penyedap jika suka
  5. 2 butir jeruk nipis, ambil airnya
  6. 4 sdm kecap manis
  7. 4 sdm margarin

Cara membuat resep masakan ikan mas bakar kecap:


  1. Belah ikan dari bagian ekor sampai kepala, lumuri ikan mas dengan garam, penyedap, dan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit
  2. Oles ikan dengak margarin, lalu bakar dengan api sedang sambil sesekali dibalik
  3. Bakar sampai setengah matang, lalu olesi ikan dengan kecap manis, bakar kembali sampai matang, sajikan panas

Untuk 4 porsi


Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN PUDING PANDAN WANGI


RESEP MASAKAN PUDING PANDAN WANGI

Bahan:

  1. 400 ml air
  2. 1 bungkus agar-agar putih
  3. 2 lembar daun pandan, simpulkan
  4. 100 gram gula pasir
  5. ¼ sdt garam
  6. 25 ml air daun suji

Vla:

  1. 350 ml susu cair
  2. 100 gram gula pasir
  3. ¼ sdt vanili bubuk
  4. 1 kuning telur
  5. ¼ sdt rhum

Cara Membuat Resep Masakan Puding Pandan Wangi:


  1. Masak air, agar-agar, daun pandan, gula pasir dan garam sampai mendidih. Tambahkan air daun suji. Aduk rata, angkat. Tuang ke dalam cetakan puding. Simpan dalam lemari pendingin.
  2. Vla: didihkan susu, gula pasir dan vanili. Masukkan kuning telur, aduk cepat. Tambahkan rhum, aduk rata. Angkat dan dinginkan.
  3. Lepaskan puding dari cetakannya, potong-potong. Sajikan puding pandan wangi dengan vla dalam keadaan dingin.

Untuk 15 potong


Resep Makanan: RESEP MASAKAN SAPO NASI AYAM IKAN ASIN


RESEP MASAKAN SAPO NASI AYAM IKAN ASIN

Bahan:

  1. 50 gram ikan asin jambal roti, goreng
  2. 250 gram beras
  3. 450 cc air
  4. 2 sendok makan minyak goreng
  5. 1 sendok teh garam
  6. ½ sendok teh penyedap rasa, jika suka
  7. 200 gram paha ayam fillet, iris-iris

Bumbu:

  1. 1 sendok makan air jahe
  2. 1 sendok teh gula pasir
  3. 1 sendok makan kecap asin
  4. 1 sendok makan minyak goreng
  5. 1 sendok teh tepung sagu
  6. ¼ sendok teh mushroom sauce
  7. 1 sendok makan minyak wijen
  8. ½ sendok teh garam
  9. ½ sendok teh penyedap rasa, jika suka
  10. 1 ruas jari jahe, iris korek api

Cara Membuat Resep Masakan Sapo Nasi Ayam Ikan Asin:

  1. Rendam ikan asin dengan air jahe dan gula pasir, diamkan 15 menit. Tiriskan, goreng hingga harum.
  2. Masak beras dengan air, minyak, garam, penyedap rasa. Diamkan hingga air berkurang, kukus nasi 20 menit
  3. Lumuri ayam dengan bumbu dan campurkan ikan asin dan nasi. Pindahkan ke mangkuk sapo. Oven 160 °C , 10 menit, aduk-aduk .
  4. Hidangkan.

Untuk 3 porsi.


Aneka Jajanan: RESEP MASAKAN NASI GANDUL ( PATI-JUWANA JAWA TENGAH )


RESEP MASAKAN NASI GANDUL ( PATI-JUWANA JAWA TENGAH )

Bahan:

  1. Daging sapi has
  2. 3 sendok makan minyak goreng
  3. 10 siung bawang putih
  4. 2 sendok teh ketumbar
  5. 4 cm kencur memarkan
  6. 4 cm jahe memarkan
  7. 1 sendok teh garam
  8. Gula pasir
  9. 1 sendok teh merica
  10. 4 sendok makan kecap manis
  11. Santan secukupnya

 

Cara Membuat Resep Masakan Nasi Gandul:

  1. Rebus daging sampai empuk potong kotak-kotak kaldunya sisihkan.
  2. Tumis bawang putih ketumbar sampai harum masukkan kencur dan jahe tuangi santan aduk sebentar tambahkan garam gula pasir dan merica masak sampai mendidih.
  3. Masukkan daging tambahkan kecap manis aduk rata setelah mendidih angkat sajikan dengan nasi putih dan sambal tamat.