Laman

Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN KWETIAU SAUS UDANG


RESEP MASAKAN KWETIAU SAUS UDANG

Bahan:

  1. 400 gram udang ukuran sedang
  2. 1 bungkus kwetiau kering, rebus dengan sedikit garam dan minyak
  3. 250 gram sawi hijau, potong-potong, rebus sebentar, tiriskan
  4. 4 sdm minyak untuk menumis
  5. 5 siung bawang putih, cincang halus
  6. 1 butir bawang bombay, iris tipis
  7. 1 butir telur, kocok lepas
  8. 1 batang daun bawang, iris serong
  9. 100 ml air
  10. 3 sdm kecap manis
  11. 1 sdm kecap asin
  12. 1 sdt minyak wijen
  13. ½ sdt merica bubuk
  14. ½ sdm garam
  15. Penyedap, jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Kwetiau Saus Udang:

  1. Kupas udang, lalu sayat bagian punggungnya dan biarkan ekornya tetap utuh. Cuci bersih, sisihkan.
  2. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan telur, aduk sampai telur hancur dan kaku. Masukkan udang dan daun bawang, aduk sampai udang berubah warna.
  3. Tuang air, lalu beri kecap ikan, minyak wijen, merica, garam dan penyedap jika suka. Masukkan kwetiau dan sawi hijau. Aduk rata.
  4. Masak sampai matang, angkat. Sajikan bersama dengan acar mentimun dan kerupuk udang.

Untuk 4 porsi